Minggu, 14 Desember 2014

LG L Fino Dual D295,Ponsel Mungil,Desain Unikala Flagship

   LG L Fino
MORE PICTURES   Dengan tombol power dan volume di bagian belakang bodi, LG G2 jadi ponsel dengan desain fenomenal yg mendulang sukses di pasaran. selain mencoba memikat konsumen di segmen atas, LG rupanya serius menggarap konsumen di level menengah dengan merilis L Fino Dual yg dibanderol seharga dua jutaan. berbekal layar 4.5 inci, LG juga menggunakan Gorilla Glass untuk melindunginya dari goresan.

Quick circle case yg disertakannya juga memiliki kemampuan yg serupa dengan quick window case pada seri flagship LG G3. disuntik dengan platform Android KitKat, Fino Dual sanggup menampung dua kartu operator GSM sekaligus. tombol power dan volume di belakang juga memberi kenyamanan kepada pengguna yg menggemari foto selfie. tertarik membeli ? berikut ini adalah ulasan lengkapnya.


Desain

Masuk dalam jajaran seri L, LG Fino Dual tampil stylish dengan material plastik berwarna putih di bagian belakang serta hitam di sisi depan. pada bodi atas terdapat port audio 3.5 mm.

Sementara bagian bawah tersemat port micro USB. sedangkan tombol pengatur volume dan power, berada di bagian belakang.

Meski punya dimensi yg kecil, Fino Dual tampak begitu tebal dan berat saat dipegang. dengan material plastik berlapis matte di sisi belakang, Fino Dual terasa kesat dalam genggaman.

Menariknya, LG juga menyertakan Fino Dual dengan quick circle case yg memungkinkan pengguna untuk melihat notifikasi masuk tanpa harus membuka flip case.

Display

Mengusung layar kapasitif selebar 4,5 inci, Fino Dual hanya menyajikan resolusi sekelas WVGA. dengan begitu, Fino Dual hanya punya kerapatan piksel sebesar 207 ppi saja.

Sehingga untuk meningkatkan kenyamanan dalam membaca, pengguna dapat memilih ukuran dan jenis font yg sesuai.

Untuk melindungi dari kemungkinan tergores, LG melapisi layar Fino Dual dengan kaca Gorilla Glass serta quick circle case.

Dengan kecerahan yg hanya dapat diatur manual, pengguna tentu harus mengatur sendiri kecerahan layarnya saat ponsel digunakan di luar ruangan.

Meski hanya mengusung layar selebar 4,5 inci, layar Fino Dual sanggup menerima 10 titik sentuh sekaligus.

Hardware

Bersenjatakan prosesor quad core Qualcomm Snapdragon 200 berkecepatan 1.2 GHz, Fino Dual punya dapur pacu yg sama dengan Motorola Moto E.

Sementara untuk baterai yg disematkan, LG memilih baterai Li-Ion dengan kapasitas 1900 mAh yg dapat anda lepas.

Dengan kesiapan RAM sebesar 1 GB serta GPU Adreno 302, Fino Dual menghasilkan poin sebesar 16699 saat diuji dengan Antutu Benchmark.

Sedangkan tes kinerja dengan Quadrant Standard berhasil meraih angka 8918 yg menempatkannya satu tingkat diatas HTC One-X.

Sementara untuk mengukur kinerja grafisnya digunakan Nenamark 2 yg berhasil memperoleh kecepatan sebesar 56.4 fps. perolehan tersebut membuat kinerja Fino Dual berada di peringkat paling atas.

Fitur Unggulan

Sama seperti ponsel LG lainnya, Fino Dual sudah dilengkapi dengan QSLIDE APPS dan Quick Memo+ untuk menuntaskan urusan pekerjaan dengan lebih cepat.

Sayangnya, LG ternyata malah tidak membekali Fino Dual dengan aplikasi office seperti pada ponsel pendahulunya. dengan sensor yg disertakan, pengguna dapat memanfaatkan motion gesture untuk menghentikan sementara video, mematikan alarm, dan menolak panggilan masuk.

Fitur lain yg tidak kalah penting adalah Guest Mode yg memberi anda jaminan privasi ketika meminjamkan ponsel tersebut kepada orang lain.


Sumber :  Majalah "Pulsa" EDISI 300 Th XII / 2014










Tidak ada komentar:

Posting Komentar